Jumat, 05 Juni 2015

Spesifikasi Asus Zenfone Selfie – Buat penggemar Selfi


Dengan semakin maraknya Berselfie yang sering dilakukan para pengguna ponsel mengusik Pabrikan Asus untuk melahirkan produk yang bisa memuaskan para pencintanya. Dengan kerja keras dan keuletan akhirnya para pecinta selfie akan dipuaskan produk Asus dengan varian terbarunya yang diberi label Zenfone Selfie. Asus mengikuti jejak rifal senegaranya yaitu HTC dengan membuat smartphone Android yang memiliki kamera depan berkekutan 13 Megapixel. Bisa dikatakan, Zenfone Selfie merupakan pengembangan Asus Zenfone 2 yang ditambahkan kamera depan beresolusi lebih tinggi, karena untuk sektor lainnya hampir sama persis seperti Zenfone 2.



Walupun belum diketahui secar pasti, kapan smartphone ini akan dirilis dipasaran, namun sejauh ini sudah banyak bocoran terkait spesifikasi dan harga Asus Zenfoen Selfie yang beredar didunia maya. Salah satu bocoran yang kami dapatkan dari gsmarena, menyatakan bahwa ponsel ini akan dilengkapi layar IPS berukuran 5.5 inci dengan resousi Full HD 1080 x 1920 pixels yang menawarkan gambar tajam pada kepadatan pixel mencapai -401 ppi.

Spesifikasi Asus Zenfone Selfie
Kartu Sim :
Dual Sim

Internet :
HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE Cat4 150/50 Mbps

Layar :
Layar Sentuh IPS 5.5 Inci, 1080 x 1920 pixels (~401 ppi pixel density)

Sistem Operasi :
Android Lollipop 5.0 Dengan Asus ZeUI

Ram :
2 GB / 4 GB

Processor :
Quad Core

Konektivitas :
NFC, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, Bluetooth V4.0, A-GPS, GLONASS, microUSB v2.0 (MHL TV-out), USB Host

Memori Internal :
16 GB / 32 GB / 64 GB

Kamera Belakang :
13 MP, 4128 x 3096 pixels, autofocus, dual-LED (dual tone) flash

Fitur Kamera :
Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama, HDR

Perekam Video :
1080p@30fps

Kamer Depan :
13 MP, 1080p



Asus Zenfone Selfie dengan Ram 4 GB tentu saja akan dibanderol jauh lebih mahal, karena peformanya jauh lebih cepat dibandingkan versi Ram 2 GB. Sementara untuk sektor memorinya, sudah disediakan memori internal berukuran 16 GB, 32 GB, dan 64 GB, yang akan disesuaikan dengan harga jual Asus Zenfone Selfie.

Apabila nantinya Asus memberikan processor Quad Core 64 Bit buatan Intel seperti yang mereka berikan pada Zenfone 2, tentunya performa Asus Zenfone Selfie akan sangat cepat dalam memenuhi kebutuhan multitasking dan mobile gaming. Hanya saja, Asus harus menutup kelemahan processor Intel Atom yang sering kali mengalami panas berlebih saat menjalankan game-game dengan kebutuhan grafis tinggi.

Untuk itulah Asus membenamkan Android Lollipop 5.0 sebagai sistem operasi Asus Zenfone Selfie. Hadirnya Android Lollipop, diharapkan mampu menstabilkan performa dan kinerja processor Quad Core 64 Bit yang dikembangkan Intel agar tak mengalami panas berlebih. Selain itu, Asus juga menghadirkan tampilan antar muka Asus ZeUI dengan penambahan banyak fitur dan perubahan tampilan user interface secara menyeluruh.

Kita tunggu keluarnya Asus Zenfone Selfie.

0 komentar:

Posting Komentar